Hadiri Konsolidasi, Bang Rizal : Kita Siapkan Visi Misi Sesuai Urgensi Banua Murakata

PORTALKABARBANUA.COM – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Hulu Sungai Tengah sampaikan kepada portalkabarbanua.com bahwa dalam visi dan misinya akan siap bawa perubahan besar besaran untuk banua Murakata.

Samsul Rizal dan Ustadz Rosyadi kembali lakukan konsulidasi bersama dengan partai keadilan sejahtera (PKS), kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan visi dan misinya kepada masyarakat. Acara berlangsung di Hotel Puspa, Barabai pada (11/09/24). Kegiatan ini didampingi langsung oleh ketua PKS Hulu Sungai Tengah bersama seluruh kader.

Selaku tim yang mendapingi, Dayat menyamapaikan kepada portalkabarbanua.com bahwa langkah konsolidasi ini adalah penguatan antara calon dan pemilih. Bang Rizal hendak segala aspek visi dan misinya adalah bagian dari masyarakat Banua.

“ Benar dengan apa yang disampaikan ketika di aula, bapa itu hendak segala aspek yang tergabung dalam visi dan misinya berdasar kepada apa yang warna banua Murakata inginkan “ ujar Dayat kepada media.

Acara tersebut di tutup dengan pemberian bingkisan sembako serta kaos bertagline menyala abangku kepada seluruh masyarakat yang berhadir. Sekedar informasi bahwa Samsul Rizal dan Ustadz Rosyadi selalu melakukan kegiatan kepada masyarakat jauh sebelum mencalon sebagai Bupati maupun wakil Bupati serta selalu membagikan sembako maupun bantuan tunai kepada yang membutuhkan.