Ustadz Das’ad Latif Tiba Di Bumi Murakata Disambut Samsul Rizal Dan Ustadz Rosyadi Beserta Warga

PORTALKABARBANUA.COM – Ustadz Das’af Latif telah sampai dibumi murakata pada senin (07/10/24), kedatangan penceramah nasional tersebut disambut baik oleh Samsul Rizal dan Ustadz Rosyadi serta massyarakat banua murakata yang juga turut hadir menyambut ulama yang akrab dengan “ bale-bale” tersebut.

Ustadz Das’ad Latif sendiri telah melakukan safari dakwah mulai dari kota Banjarbaru sampai ke wilayah hulu sungai. Ini merupakan agenda yang rutin dilakukan oleh sosok penceramah yang dikenal tegas dan lugas ini.

Ahmad selaku warga murakata yang juga turut menyambut kedatangan Ustadz Das’ad Latif di hotel madani Barabai menyampaikan kepada portalkabarbanua.com bahwa ini merupakan suatu kemuliaan dihadiri oleh ulama terkemuka di Indonesia.

“ suatu kemuliaan bagi suatu daerah disaat di datangi ulama, ulama adalah tiang agama dan mereka adalah kunci dari segala ilmu dunia maupun akhirat, kita tentu merasa bangga disaat sekarang yang penuh dengan segala hal yang menyesatkan, maka ulama yang datang ini bisa membawa kembali nilai agama yang baik untuk banua kita “ ujar ahmad kepada portalkabarbanua.com

Tabligh akbar yang diselenggarakan oleh Ustadz Das’ad Latif akan dilaksakan pada senin 07 Oktober 2024 bertempat di lapangan dwi warna barabai. Kegiata dimulai pada pukul 20.00 waktu setempat dan terbuka untuk umum.